Antusiasme Warga Diadakanya Jalan Santai Dengan Satgas TMMD Ke 116 Kodim 0722/Kudus

    Antusiasme Warga Diadakanya Jalan Santai Dengan Satgas TMMD Ke 116 Kodim 0722/Kudus
    (Foto istimewa ) kegiatan jalan sehat satgas tmmd reg 116 bersama warga

    KUDUS – Sebelum pelaksanaan Jalan Santai diawali dengan senam peregangan dan dikombinasi dengan senam Gemu Famire dari anggota Satgas. Kegiatan jalan santai tersebut dilepas oleh Kepala Desa Gulang Arie Subkhan dengan mengambil start dan finish dilokasi sekitaran TMMD Reguler 116. Selasa (06/06/2023).


    Danki Satgas TMMD Reguler 116 Kodim 0722/Kudus Kapten Inf P. Siagian mengatakan, kegiatan yang diprakarsai Karang Taruna Desa Gulang dan Satgas TMMD Reguler Kodim 0722/Kudus tersebut merupakan ajang silaturahmi dan bertujuan untuk mendekatkan TNI dan masyarakat dimana selama pelaksanaan TMMD Ke 116 warga dan TNI sudah bersama-sama dalam rangka membangun infrastruktur Desa Gulang.
    ”Mudah-mudahan melalui kegiatan ini menjadikan silaturahmi yang kuat TNI bersama Rakyat untuk membangun sinergi yang baik”, ujar Dan SSK
    Di sisi lain Kepala Desa Gulang beserta pihaknya mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh elemen masyarakat yang turut mengikuti kegiatan jalan santai tersebut.


    Menurutnya, kegiatan seperti itu harus rutin dilaksanakan guna terjalinnya hubungan yang harmonis antara masyarakat dan TNI sesuai dengan tema yang diangkat.
    Dilanjutkannya, semoga silaturahmi dan semangat yang terjalin ini dapat terus dipertahankan. Hal ini sangat selaras dengan tema yang diangkat ”Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat, ”

    Redaktur : Sutresno

    kudus jawa tengah tmmd reg 116 kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kebugaran Tubuh, Satgas TMMD Reguler...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Reguler Ke 116 dan Warga Awali...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Yuk Simak Pemungutan Suara Pilkada Warga Binaan Rutan Kudus
    Warga Binaan Rutan Kudus Gunakan Hak Suaranya Dalam PILKADA
    Suara dari Dalam Tembok, Pilkada di Rutan Kudus dan Hak Pilih Warga Binaan

    Ikuti Kami